Selama Rainas: PLN Jamin Tak Ada Mati Lampu


983545_PLN.jpg

DR. Drs. H. Syamsul Arief Rivai, MS. dan Drs. Elia I. Loupatty beserta rombongan Panitia Pelaksana Rainas X Tahun 2012 saat peninjauan ke Posko PLN yang berada di Lokasi Rainas X Tahun 2012, di Buper Cenderawasih – Phokela.





JAYAPURA - PT PLN Wilayah Papua dan Papua Barat menjamin ketersediaan penerangan atau listrik selama penyelenggaraan Raimuna Nasional (Rainas) ke-X Tahun 2012. Bahkan perusahaan ini menjamin ketersediaan listrik di Bumi Perkemahan (Buper) Cenderawaih - Phokela, Waena - Distrik Heram.

Kepala PLN Kantor Cabang (Kancab) Jayapura, Merry Lauw mengatakan bahwa selama pelaksanaan Rainas X di Papua khususnya di Kota Jayapura, PLN menjamin tidak akan adanya pemadaman lampu di lokasi Rainas X (Buper, red).

‘’Khusus untuk lokasi Rainas, kami dari pihak PLN menjamin tidak ada mati lampu atau pemadaman, sebab, kami sudah diback up dengan genset (diesel, red),’’ ungkap Merry Lauw kepada pers, di Buper Cenderawasih – Phokela, Waena – Distrik Heram, Selasa (9/10) kemarin siang.

Merry mengatakan, dengan kekuatan 40 tenaga teknisi dari operasional dan jaringan yang kami tugaskan di lapangan, kami sangat optimis pada acara pembukaan maupun penutupan pada saat pelaksanaan Rainas X Tahun 2012 selama sepekan di Buper. ‘’Kami sudah antisipasi jangan sampai terjadi pemadaman listrik. Kita sudah menyiapkan genset untuk mengantisipasi berbagai kemungkinan,” ujarnya. Dikatakannya, untuk menyukseskan event terbesar pertemuan Pandega Pramuka seluruh Indonesia di Papua ini, pihaknya memang akan selalu menjaga kemungkinan terburuk. Dimana, pihaknya sudah menyiapkan genset 250 KVA, dibantu dengan travo mobile 400 KVA. “Kenapa alat - alat ini disiapkan, kata Merry Lauw, untuk mengatisipasi pemadaman/kerusakan jaringan secara tiba-tiba. Selain itu, alat pendeteksi kerusakan jaringan juga kami siapkan,” katanya.

Lanjutnya, peralatan PLN yang dioperasikan di lokasi Raimuna sudah dilakukan uji coba sejak H-4 lalu. dan tidak ada masalah, jika ada pemadaman, hitungan detik lampu sudah nyala lagi.

‘’Kalau dari sistem yang sudah dilakukan uji coba semuanya bagus, tapi kita tetap berdoa semoga selama pelaksanaan Rainas X kali ini lampu atau penerangan di Buper tidak padam,’’ tambanya. (mir/aj/lo2)

[http://bintangpapua.com]
Previous
Next Post »
Thanks for your comment